Tulungagung – liputan11.com, Dengan semangat dan kompak Tim Banser dari Tanggunggunung menjadi juara satu pada Festival tarik tambang Sat Korcab Banser Tulungagung dalam rangka memperingati Harlah ke 102 Nahdlatul Ulama (NU) di taman wisata Watu Joli Boyolangu, Sabtu (25/1/2025).
Festival Tarik Tambang yang diikuti seluruh kader Banser se-kabupaten Tulungagung di buka oleh Kasat Korcab Banser Eko Wijayanto serta turut hadir Gus Bagus ahmadi Ketua Tanfidziah PC NU Tulungagung.
Tak ketinggalan ketua MWC NU Tanggunggunung Eko Ali Sadikin bersama sekretaris MWC Abdurrahman, bendahara MWC Joko puji Kuswoyo dan ketua PAC Ansor Tanggunggunung Jauharissulthon turut serta memberikan support kepada kader – kadernya.
“Alhamdulillah akhirnya sahabat – sahabat Banser Tanggunggunung mampu menyabet juara satu pada festival kali ini,” kata Eko Ali Sadikin.

Eko menyebut sempat terjadi insiden beberapa kali tambang sebesar lengan orang dewasa putus, saat Tim Banser Tanggunggunung yang dikomando sahabat Darto tampil hingga akhirnya mampu menyingkirkan peserta dari kecamatan lain.
Lebih lanjut kata Eko yang juga menjabat Ketua Pengawas Pemilu Kecamatan Tanggunggunung, memang kami berada di pegunungan tetapi Banser Tanggunggunung mampu menunjukkan eksistensinya melalui event – event dan kegiatan sosial keagamaan di masyarakat.
“Meskipun secara geografis kita berada di daerah pegunungan, namun kita harus mampu menunjukkan bahwa Ansor Banser nya selalu terdepan dalam mengawal ahlussunah wal jamaah dan selalu terdepan dalam setiap event dan kegiatan sosial keagamaan,” pungkasnya. (Ali/Nuha)