Rabu, Januari 22, 2025
BerandaBeritaIni Yang Dilakukan Pemdes Betak, Kecamatan Kalidawir Tulungagung Antisipasi Penyebaran DBD di...

Ini Yang Dilakukan Pemdes Betak, Kecamatan Kalidawir Tulungagung Antisipasi Penyebaran DBD di Wilayahnya

TULUNGAGUNG,LIPUTAN11.COM,—Menindak lanjuti adanya beberapa warganya yang terjangkit DBD, Pemerintah Desa (Pemdes) Betak, Kecamatan Kalidawir, Kabupaten Tulungagung langsung bergerak cepat dengan melakukan fogging/penyemprotan ke sejumlah tempat yang dianggap sebagai tempat penyebaran dan sarang nyamuk penyebab penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD).

Kepala Desa Betak, Nur Qomarudin mengatakan gerakan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) tersebut dilakukan sebagai langkah untuk melokalisir agar wabah DBD tidak meluas wilayahnya.

“Atas laporan warga melalui salah satu RT di Dusun Sambirejo yang kemudian kami dari Pemdes langsung berkoordinasi dengan bidan desa dan PKM Kalidawir melakukan fogging,” ujarnya, saat ditemui awak media Liputan11.com di kantornya, Rabu (08/05/2024).

Menurutnya selain fogging, pihaknya juga menggencarkan gerakan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) yang juga untuk mengantisipasi adanya wabah DBD di wilayahnya.

Baca Juga:  Sinergitas TNI POLRI Perbaiki Rumah Warga yang Rusak Akibat Puting Beliung

Dijelaskannya, gerakan PSN dilakukan bersama warga masyarakat dengan melaksanakan kerja bakti membersihkan tempat – tempat air yang tergenang di sekitar pemukiman warga agar tidak menjadi sarang nyamuk dan membersihkan kaleng – kaleng, botol bekas air minum.

“Langkah PSN ini biasa disebut dengan 3M Plus, yakni dengan cara menguras tempat penampungan air,menutup tempat-tempat penampungan air, dan mendaur ulang berbagai barang yang memiliki potensi untuk dijadikan tempat berkembang biak nyamuk Aedes aegypti yang membawa virus DBD pada manusia,” jelasnya.

Selanjutnya, pihaknya akan terus mengimbau kepada seluruh warganya untuk selalu waspada terhadap wabah DBD diwilayahnya karena wabah tersebut bisa juga menyebabkan korban jiwa.

Baca Juga:  Pemkab Tulungagung Luncurkan Program LSTA dan MRC

“Kami mengimbau seluruh warga agar tetap waspada terhadap DBD dengan berpola hidup bersih, menjaga kebersihan di lingkungan masing-masing, karena penyebaran nyamuk Aedes aegypti ini sangat cepat berkembang biaknya.
Semoga dengan apa yang kita lakukan bersama warga dan pihak terkait ini bisa bermanfaat dan tidak ada lagi warga kami yang terjangkit DBD,” harapnya.(Tim)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments